Gempa 7.2 SR kembali guncang Aceh

on 6 Apr 2010

JAKARTA - Gempa bumi kembali terjadi di kawasan Serambi Mekkah. Kali ini, gempa berkekuatan 7,2 Skala Richter mengguncang Pulau Singkil Baru, NAD.

Berdasarkan informasi dari Badan Meteorologi, Klimatologi, Geofisika, gempa yang terjadi sekira pukul 05.15 WIB tersebut berpotensi menimbulkan gelombang tsunami.

Pusat gempa dengan kedalaman 34 kilometer ini berada di 75 kilometer Tenggara Sinabang atau 85 kilometer Barat Laut Singkilbaru.

Belum diketahui apakah gempa kali ini menelan korban jiwa atau tidak. Kabarnya, saat gempa terjadi aliran listrik mendadak terputus. Masyarakat pun panik.
"Gempa cukup lama, terasa ada sekitar lima menit, seperti dibuai-buai tapi tidak terlalu kuat. Kami dan warga hanya bertahan di rumah, jika kuat mungkin kami akan berlarian ke luar rumah," kata Abdul (40), warga Bandar Purus, Kecamatan Padang Barat, Padang, kepada okezone, Rabu (7/4/2010).

Meski tak terasa kuat, namun warga tetap waspada. Menurut Abdul, kekhawatiran itu muncul lantaran patahan lempengan di Aceh dengan di Sumatera Barat merupakan suatu rangkaian yang sama. Selain itu, gempa di Aceh akan mempengaruhi posisi patahan di Sumbar, terutama di Mentawai.

"Gempa yang terjadi di Aceh tidak membuat kami cemas, yang kami kawatirkan adalah gempa itu menjalar ke sini, karena patahan yang ada di Aceh dengan Padang itu satu rangkaian," ungkapnya.

Apalagi dalam pekan ini, sudah beberapa kali gempa terjadi di Mentawai.

"Jangan-jangan ramalan para ahli itu bisa benar, coba kalau kita lihat dalam seminggu ini sudah beberapa kali gempa bahkan sudah menjalar ke darat di patahan semangka Sumatera, mudah-mudahan tidak terjadilah," tandasnya.

sumber : www.okezone.com

0 komentar:

Posting Komentar